Sunday 12 March 2023

Sukses : UPKM JDFI Menggelar Acara bergengsi tingkat Nasional

MSAA- UPKM JDFI sukses menggelar acara tahunan MUFI Yang berisi ajang Perlombaan dan Talkshow tingkat nasional. MUFI ini berlangsung secara Offline Di UIN Malang selama 4 hari berturut-turut terhitung sejak tanggal 9 Maret 2023 sampai tanggal 12 Maret 2023. MUFI adalah singkatan dari Musabaqah Funuun Al-Islamiyah, sesuai dengan namanya perlombaan yang diadakan pun berkaitan dengan kesenian Islam. Ada lima jenis lomba yang diadakan, diantaranya adalah Musabaqah Syarhil Qur'an (MSQ), Festival Al-Banjari, Lomba Ghina' Araby, Musabaqah Tilawatil Qur'an (MTQ) , dan Musabaqah Khatid Diwani (MKD) . 

Pada hari pertama dilaksanakan pembukaan MUFI dan Technical Meeting mengenai perlombaan di gedung Sport Center UIN Malang. Kemudian di hari kedua adalah pelaksanaan lomba MTQ dan Ghina' Araby. Di hari ketiga dilanjutkan dengan penjurian MKD secara Offline, Lomba MSQ, dan festival Banjari yang berlangsung sampai tengah malam. Sedangkan hari terakhir, hari yang ditunggu - tunggu oleh semua peserta yaitu pengumuman juara perlombaan sekaligus penutupan acara MUFI IX 2023 yang diadakan di gedung rektorat lantai 3.

Acara belum berakhir, dilanjutkan dengan Talkshow inspiratif yang menghadirkan 2 Guest Star yang sangat mengispirasi M. Atiyatul Muqtadir Alumni Presma BEM KM UGM 2019 dan Illiya Fairuz Pemenang lomba MTQ Internasional. Talkshow ini mengusung tema "Membumikan Eksistensi Seni Islami ditengah tantangan era society 5.0".

Para peserta yang mengikuti perlombaan berasal dari berbagai daerah, mereka sangat antusias dalam berkompetisi dan menunjukkan bakat dalam diri mereka.

" Saya sangat antusias dalam mengikuti perlombaan ini, saya pernah beberapa kali memenangkan lomba MTQ dan semoga kali ini saya juga menang" Ujar salah satu peserta lomba MTQ. 

Dengan rangkaian acara yang sangat panjang tersebut, ada panitia yang menyiapkan acara MUFI sejak 3 bulan lalu dengan semangat membara, sehingga MUFI IX 2023 sukses dilaksanakan dan dapat menjadi sejarah yang membanggakan bagi UPKM JDFI. 

"Kita sudah mempersiapkan acara dari bulan Desember akhir. Di awal open registration belum ada peserta mendaftar dan kami sempat panik, Tetapi menjelang penutupan pendaftaran peserta sangat membeludak, mungkin karena peralihan pelaksanaan lomba dari 2 tahun online dan tahun ini offline" Beber salah satu panitia MUFI IX 2023.




Penulis: Teh Iffa

0 comments:

Post a Comment